oleh

Bupati Gusril Kunjungi dan Serahkan Bantuan Korban Kebakaran

-BIROKRASI-777 views

Berandang-Kaur.  Bupati Kaur Gusril Pausi, S.Sos.M.AP, Beserta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintahan Daerah Kabupaten Kaur dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kaur, Berkunjung kerumah duka Darwin (70) korban kebakaran di Tri Tunggal Bhakti SP1 Kecamatan Muara Sahung Kabupaten Kaur, Selasa (27/8).

Kunjungan Bupati Kaur ini sekaligus memberikan bantuan berupa Uang Tunai dan Bantuan Berupa kebutuhan Sandang dan Pangan kepada Korban.

“Kami pemerintahan daerah Kabupaten Kaur hadir kesini, merupakan bentuk kepedulian pemerintahan daerah Kabupaten Kaur terhadap warganya. Saya berharap bapak Darwin sekeluarga bersabar dan ikhlas serta terus semangat menjalani kehidupan kedepannya” ungkap Gusril.

Bupati Kaur, juga minta maaf kepada warga setempat khususnya Darwi (70) yang merupakan korban kebakaran, karena baru sempat berkunjung kerumah duka, Mengingat orang nomor satu di Kabupaten ini sedang Dinas Luar (DL) pada saat kejadian.

Darwin (70) menjelaskan kepada bupati kronologis kejadian, Darwin merupakan Kepala Desa. Desa setempat, Yakni Kebakaran terjadi pada hari Selasa 20 Agustus 2019 pukul 22.00 WIB. Api yang yang bersumber dari aliran listrik menghanguskan seluruh bagian rumah, dan menewaskan kedua orang cucunya GE (5) dan TA (3). Sedangkan Darwin dan Istrinya serta satu orang cucunya berhasil menyelamatkan diri.

“Saya pribadi sangat berterimakasih kepada bapak Bupati yang telah berkenan mengunjungi kami dan memberikan bantuan. Jujur kami sangat bahagia dan tersemangati dengan kehadiran bapak bupati” ujar Darwin dengan terbata-bata menahan tangis.

Seusai berkunjung kerumah duka Korban kebakaran, Bupati beserta rombongan tidak serta-merta langsung pulang melainkan juga melayat kerumah duka (Almh) Umi Salamah (73). yang merupakan jamaah Haji meninggal dunia asal Desa Kepahyang Kecamatan Luas Kabupaten Kaur sekaligus memberikan tali kasih.

Setiba dirumah duka Almh Umi Salamah, Bupati menyatakan turut berbela sungkawa kepada keluarga (Almh) Umi Salamah.

Ditambahkan Bupati, Menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat kecamatan lua dan Muara Sahung, atas kerja sama yang baik antara pemerintah Daerah dengan Masyarakat Kaur, Khususnya kecamatan luas dan Kecamatan Muara Sahung terkait adanya peningkatan jalan provinsi. yakni dari Tanjung Iman ke Muara Sahung yang semula di usulkan ke pusat melalui gubernur Bengkulu.

“saya juga ingin mengucapkan terimakasih Banyak kepada seluruh segenap adik sanak masyarakat Kaur khususnya masyarakat Kecamayan Luas dan Kecamatan Muara Sahung, Berkat kerjasama kita selama ini usulan kita terkait peningkatan jalan provinsi melalui Gubernur Bengkulu berhasil. Insya allah dalam waktu dekat jalan lintas provinsi ini akan segera di garap” ujar Bupati Kaur. *(MD/Kip)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *