oleh

Anggota Satgas Melakukan Komsos Sekalian Belajar Budidaya Magot Dengan Warga Tamansari

-Kodim 0718/Pati-225 views

Pati – Di sela-sela akhir Kegiatan TMMD, Serma Suyatno melaksanakan kegiatan anjangsana dengan peternak budidaya magot yang ada di Dusun Pandaan, Desa Tamansari tempat sasaran program TMMD Reguler ke 111 Kodim 0718/Pati. Tidak ingin pulang dengan tangan hampa, Serma Suyatno, menyempatkan belajar budidaya magot saat melakukan Komsos.

Dia adalah Yasmin (42). Pria yang akrab dipanggil Amin ini memiliki usaha budidaya magot. Budidaya maggot alias belatung memang terdengar menjijikan.Tapi bahwa budidaya larva maggot ini sedang naik daun karena manfaat dan uang yang bisa dihasilkan.

“Alhamdulillah dari usaha ini saya bisa membantu kebutuhan rumah tangga untuk keperluan sehari-hari keluarga saya, ” tutur Amin.

“Paling tidak terpisah dari tugas TMMD, sudah memberikan ilmu kepada warga dan mendapatkan ilmu dari peternakan m ini, magot siapa tahu nanti bisa dikembangkan di rumah untuk usaha sampingan,” harapnya.

Serma Yatno pun berpesan, jangan malu untuk berbagi/belajar ilmu ternak magot dengan masyarakat, karena kunci kesuksesan untuk berusaha adalah ketekunan, keuletan, serta tidak malu untuk bertanya kepada siapa pun.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *