oleh

Rumah Warga Dibongkar Untuk Jadikan Rumah Sehat

-Kodim 0718/Pati-182 views

Pati – Sasaran-sasaran fisik maupun non fisik TMMD 111 Kodim -718/Pati telah dilaksanakan, dan sekarang ini masih fokus pengerjaan fisik TMMD, yakni betonisasi jalan sepanjang 1.450 meter, renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) 16 unit, renovasi Masjid dan Musholla. Selasa (29/6/2021)

Komandan SSK TMMD, Kapten Kav Budi Karyadi Satgas TMMD mengatakan, hal ini sebagai bukti kesungguhan TNI dalam upaya pendekatan dengan rakyat dan selalu bersama rakyat. Implementasinya ada dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD).

“Pembangunan beberapa fasilitas yang hasilnya dapat langsung dinikmati oleh masyarakat, termasuk perbaikan RTLH milik warga setempat,” ujar Budi.

Budi Karyadi mengungkapkan, salah satu bukti nyata yang dikerjakan Satgas TMMD bersama masyarakat adalah renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Bapak Jukardi yang saat ini mulai di bongkar oleh Satgas TMMD bersama masyarakat setempat.

“Kita harus kerja cepat, bergotong royong dan serius agar hasilnya dapat maksimal, karena waktunya terbatas dan masih ada sasaran lagi yang harus dikerjakan,” pungkasnya. (0718)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *