Berandang-Bengkulu. Helmi Hasan lahir di daerah Lampung tapi darahnya sangat melekat pada Bengkulu. Hari ini pemimpin itu dilahirkan, pada tanggal 29 November.
Masa kecil beliau habiskan di sana, bersama dengan keluarga. Setelah masuk usia sekolah, ia menimba ilmu mulai dari SD hingga jenjang SLTA di Jakarta Timur.
Kemudian takdir itu dimulai di bumi rafflesia, sejak kuliah dan bergabung di Universitas Bengkulu hingga mendapatkan gelar sebagai Sarjana Ekonomi.
Setelah wisuda, karirnya mulai ditunaikan sebagai Anggota DPRD Kota Bengkulu selama lima tahun, dari tahun 2004 sampai tahun 2009.
Di tahun 2009 dirinya, berhasil menjadi wakil ketua DPRD Provinsi Bengkulu, sampai tahun 2012.
Cerita terus bergulir sampaidiberi amanah sebagai Walikota Bengkulu untuk periode 2013-2018.
Selama perjalanan waktu tersebut sudah banyak yang dihasilkan oleh bapak empat orang anak ini, suami dari ibu Hj.Khairunisya, baik untuk diri sendiri, untuk keluarga, lebih khusus lagi untuk masyarakat kota Bengkulu.
Atas prestasi itu, kemudian masyarakat kota Bengkulu kembali memberikan amanat kepada beliau, selama lima tahun ke depan.
Masyarakat cinta kepemimpinan Helmi Hasan. Untuk melanjutkan banyak hal yang telah ditorehkan sepanjang periode pertama menjadi kepala daerah.
Semoga banyak hal yang belum terselesaikan akan diwujudkan menjadi nyata dan muncul lagi banyak prestasi membanggakan untuk kota Bengkulu di masa depan.
Lelaki yang hobi membaca, mendengarkan musik dan melakukan olahraga tersebut. Hari ini genap berusia 39 tahun.
Semoga Allah memeluk, menguatkan dan memberikan ia kesehatan dan kemudahan dalam mengemban amanah sebagai Walikota Bengkulu. Semoga lelah itu menjadi ibadah dan pahala. Selamat ulang tahun orang nomor satu di Kota Bengkulu. *(rls/Ahm)
Komentar