oleh

Program HD Oto Menggema Hingga Ke Kabupaten

-News-1.579 views

Berandang.com- Gaungngan program HD Oto milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu terdengar hingga kabupaten tetangga. Pasalnya, program penggunaan mobil dinas Walikota dan Wakil Walikota yang awalnya ditargetkan hanya mengantarkan untuk melangsungkan akad maupun prosesi pernikahan hanya warga Kota Bengkulu saja.

Sabtu (21/11/2020), program HD Oto kali ini mengantarkan pasangan pengantin ke kabupaten tetangga diantaranya yakni kabupaten Muko-Muko, Kepahiang, Rejang Lebong dan Bengkulu Utara.

Sebagaimana fungsinya, program HD Oto bertujuan untuk membantu masyarakat yang memerlukan transportasi untuk keperluan pribadi seperti melangsungkan akad nikah dan resepsi pernikahan. Jadi, tak heran lagi kalau program ini gaunggannya hingga ke kabupaten tetangga.

Pengantin yang menggunakan program HD Oto milik Pemkot

Salah satu pengantin yang menggunakan mobil dinas BD 1 A milik Walikota Bengkulu yakni atas nama Harpitu Ferianto yang merupakan warga Kelurahan Pematang Gubernur yang menggunakan mobnas BD 1 A menuju Kabupaten Bengkulu Utara ini mengaku terkesan karena dirinya mendapat kesempatan untuk menggunakan mobil tersebut.

“Ini mobil sudah gratis, ada sopirnya juga, bisa juga mengantarkan hingga kabupaten tetangga. Saya rasa ini paket lengkap yang ditawarkan Pemkot Bengkulu untuk memberi kebahagiaan masyarakatnya,” jelas Harpitu

Ia berharap program HD Oto terus berjalan lancar agar bisa membantu masyarakat yang membutuh bantuan transportasi saat melangsungkan akad nikah dan resepsi pernikahan.

“Semoga program ini terus berjalan baik ke depannya. Karena program ini sungguh membantu masyarakat dalam masalah transportasi,” pungkasnya. (Adv)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *