oleh

Wabup Mura Suprayitno Dampingi Gubernur Sumsel Resmikan Jembatan Air Teras dan Jembatan Air Keruh

-BIROKRASI, News-1.117 views

Berandang.com- MUSI RAWAS. Wakil Bupati Musi Rawas H. Suprayitno sambut Kunjungan Kerja Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru dalam rangka Peresmian Jembatan Air Teras dan Jembatan Air Keruh Kabupaten Musi Rawas di Kecamatan BTS Ulu Cecar Kabupaten Musi Rawas, Rabu (19/03/2025).

Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru menyampaikan dalam kunjungan ini akan meresmikan Jembatan Air Teras dan Jembatan Air Keruh Kabupaten Musi Rawas di Kecamatan BTS Ulu Cecar, yang mana jembatan tersebut merupakan akses jalan bagi masyarakat.

Tak hanya itu, dengan diresmikannya jembatan ini masyarakat dapat merasa nyaman dan juga bisa memperpendek waktu tempuh menuju kota palembang.

“Hari ini kita meresmikan jembatan sumgai air keruh dan jembatan air teras , Alhamdulillah mudah-mudahan ini menjadi layanan yang bisa bukan membuat sekedar nyamam berlalulintas masyarakat tpi cost transportasi untuk harga komuditas yang dihasilkan disini menjadi terpangkas, Sehingga masyarakat harga yang lebih murah,” Kata Gubernur.

Sementara itu, Wakil Bupati Musi Rawas H. Suprayitno mengatakan jembatan inidapat dibangun dan dinikmati Infrastrukturnya berkat Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud yang selalu berupaya meminta kepada Gubernur Sumatera Selatan untuk Memperirotaskan jembatan agar dapat digunakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Musi Rawas.

Wabub berharap kepada masyarakat untuk tetap mendukung kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan maupun Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, agar pembangunan terutama di Kabupaten Musi Rawas semakin meningkat di tahun-tahun yang akan datang untuk mewujudkan Musi Rawas Maju, Mandiri, Bermartabat dan Berkelanjutan (MANTABKAN).

Beliau menambahkan, Jembatan merupakan infrastruktur dasar, dimana roda ekonomi dapat bergerak dan berkembang pesat, jika akses jembatan mulus merata, dengan demikian peningkatan ekonomi lokal dapat terwujud, usaha-usaha baru yang menggerakkan ekonomi masyarakat akan tumbuh dan berkembang.

“Saya berharap dengan diresmikannya infrastruktur jembatan pada hari ini, masyarakat dapat menggerakkan ekonomi lokal, menatap masa depan yang lebih baik serta anak-anak kita dapat tersenyum ceria bermimpi menjadi orang-orang yang hebat berguna untuk nusa, bangsa dan agama, ” Ucap Wabub Musi Rawas.

Wabub Suprayitno mengucapkan terima kasih dan tetap memohon bantuan kepada Gubernur Sumatera Selatan (Bapak H. Herman Deru) untuk terus memperhatikan pembangunan infrastruktur jalan yang dimaksud, agar masyarakat Kabupaten Musi Rawas lebih sejahtera dan aman. *(Adv).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *