Berandang.com- Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Ketahun, Muhammad, S.Ag MH menjadi rohaniawan dan pimpin doa pada pelantikan Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) desa Lubuk Mindai Kecamatan Ketahun. Kamis (29/02/2024)
Dalam doanya, Kepala KUA Muhammad memohon agar Pj Kades Lubuk Mindai diberikan kekuatan dan kemudahan dalam menjalankan tugas pemerintahan dalam menjaga demokrasi sesuai yang diamanatkan Undang Undang Dasar 1945.
Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Camat Ketahun, Nasri, S.Pd di Aula kantor Camat Ketahun. Tampak hadir sebagai Rohaniawan Kepala KUA Ketahun, Babinkamtibmas, Babinsa, Kasi pemerintahan kecamatan Ketahun dan para tamu undangan.
La Meni, S.KM, selakuPJ Kades Lubuk Mindai tampak serius mengikuti sumpah jabatan yang pandu langsung oleh Camat Nasri.
Lulusan sarjana kesehatan masyarakat. La Meni, merupakan warga Bukit Indah kelahiran Kaindea, 31 Desember 1974.
Saat dimintai keterangan, Camat Nasri mengungkapkan, Pj Kades Lubuk Mindai dilantik dalam rangka mengisi kekosongan jabatan kepala desa di Lubuk Mindai.
“Pelantikan ini dalam rangka mengisi kekosongan jabatan Kepala Desa Lubuk Mindai. Dalam Diktuk Kesatu, jabatan PJ Kades diberikan amanah maksimal 1 tahun terhitung sejak dilantik” terang Nasri. *(ET)
Komentar