oleh

Anggota Satgas TMMD Trampil dan Cekatan dalam Mengerjakan Tugasnya

-Kodim 0718/Pati-192 views

Pati – Tentara Nasional Indonesia (TNI) mempunyai program unggulan dalam membangun bangsa, salah satunya melalui program TMMD (Tentara Manunggal Membangun Desa). Program TMMD Reguler ke-111 tahun 2021 yang bertempat di Desa Tamansari Kecamatan Jaken Kabupaten Pati, sudah memasuki masa Pra TMMD. Prorgram TMMD di Desa Tamansari memiliki dua sasaran yaitu sasaran fisik dan non fisik. Sasaran fisik meliputi betonisasi jalan, rehap Rumah Tidak Layak Huni dan Rehap Mushola.

Dengan adanya program TMMD khususnya pembangunan jalan akan membuat akses Desa Tamansari lebih mudah. Sehingga membangkitkan ekonomi Desa Tamansari. Sebelum pengecoran jalan dimulai, anggota Satgas TMMD dan masyarakat menyiapkan rangkaian besi cor. Terlihat seorang anggota Satgas TMMD begitu cekatan merangkai besi cor dibantu masyarakat.

“Saya merasa bangga bisa bergabung bersama bpk TNI, mereka ketika bekerja sangat bersemangat.”, kata Sarmidi (39) salah satu warga desa Tamansari kecamatan Jaken Kabupaten Pati. Senin (07/06/2021).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *