oleh

Respon Keluhan Masyarakat, Anggota DPRD Kota Komisi II Gelar Sidak

-BIROKRASI-902 views

Berandang-Bengkulu. Keluhan masyarakat tidak pernah ada habisnya, apalagi menanggapi bencana alam seperti banjir setiap hujan turun. Warga Perumahan Griya Betungan Asri tepatnya di RT 43, 44 dan Rt 02 Kelurahan Timur Indah rumah mereka tergenang air.

Menanggapi hal tersebut, ketua komisi II DPRD Kota Saur Manalu dan wakilnya M. Awaludin langsung turun melihat keluhan masyarakat. Turut hadir Heri Hifzan dan Iswandi Ruslan. Saat menggelar inspeksi mendadak (sidak) disambut hangat oleh warga setempat. Sebagian warga ada yang kaget, senang keluhan mereka selama ini di dengar anggota dewan komisi II selaku mitra Dinas Pekerjaan Umum khususnya pembangunan infrastruktur.

Saat gelar sidak pertama di Perumahan Griya Bentungan Asri di RT 43 dan 44 mereka di dampingi Lurah Betungan David Edison, Bagian Perizinan Yusnan Arif dan warga setempat. Salah satu warga sudah lama berdomisili lama disana sudah hampir satu tahun  setiap hujan pasti akan banjir.

“Setengah jam hujan lebat pasti banjir karena di atas dekat perumahan kami ada tanah kuning, jadi air hujan  mengalir kebawah.  Apalagi tanahnya jadi lumpur kuning, ” jelasnya Lukmi pada Berandang.com, Selasa (2/10).

Sementara itu, ketua komisi II Saur Manalu merespon dengan baik keluhan masyarakat. Menurutnya, mereka akan berkoordinasi dengan pihak pengembang Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) jalan keluarnya seperti apa dampak banjir selama ini di keluhkan masyarakat.

“70 rumah terendam setiap hujan turun, kami akan mengajukan hearing di DPRD memanggil pihak pengembang, pengurus RT, Lurah,  Disperkim untuk tindaklanjuti agar cepat selesai keluhan masyarakat,” ujarnya Saur Manalu.

Sedangkan untuk sidak ke 2 di Rt 02 Kelurahan Timur Indah masyarakat pun sama antusiasnya dari sebelumnya. Sebab kali ini, di depan rumah warga ada sungai yang sudah banyak tumpukan sampah. Sehingga saat hujan rumah mereka akan tergenang banjir.

Ketua Komisi II Saur Manalu langsung menanggapi keluhan tersebut. Masalah ini harus cepat di atasi. RT 02 Timur Indah akan kebanjiran terus tiap hujan, yang jadi korban nanti masyarakat setempat apalagi sudah memasuki musim penghujan.

“Himbauan untuk ketua RT 02 buat seperti proposal nanti di ajukan ke dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUPR) Kota nanti akan di koordinasikan seperti apa solusi yang terbaik,” harapnya.

Sementara itu, ketua RT 02 pernah menyampaikan keluhan warga terkait sampah yang menumpuk di siring saat hujan. Menanggapi keluhan tersebut, Anggota DPRD Kota langsung sidak ke lokasi.

“7 rumah di depan siring pasti terendam air sampai lutut kaki orang dewasa. Kami menghimbau mohon dari anggota dewan menindaklanjuti masalah banjir di timur indah karena sebentar lagi musim penghujan,” tutupnya Topo pada Berandang.com

Iswandi Ruslan, SE anggota Komisi II saat berkoordinasi
Komisi II saat meninjau lokasi Sidak
Lokasi Siring Tempat Sidak
Perumahan Warga yang terkena banjir saat hujan

(Adv/Ahm)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *