oleh

Rohidin Gandeng Rumah Indonesia Kita ‎untuk Pengembangan UMKM Menuju ‎Pasar Global

-BIROKRASI-357 views

Berandang.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu menjalani kesepakatan ‎bersama dengan PT. Rumah Indonesia Kita, terkait Pembangunan Ekosistem Usaha ‎Mikro Kecil Menengah di Provinsi Bengkulu menuju Pasar Global.‎

Pemprov mendorong Penguatan UMKM dan Industri Olahan sebagai daya tarik ‎investasi daerah, selain untuk menyerap tenaga kerja dan mengakselerasi ‎pertumbuhan ekonomi di daerah.‎

‎“Ini sebagai upaya Penguatan ekonomi kerakyatan melalui peningkatan kompetensi ‎dan daya saing usaha koperasi dan UMKM Provinsi Bengkulu,” ujar Gubernur ‎Rohidin usai acara penandatanganan kesepakatan di Kantor Badan Penghubung ‎Provinsi Bengkulu Jakarta, Rabu (6/12).‎

Lebih lanjut, jelas Rohidin, seiring perkembangan zaman diharapkan UMKM di ‎daerah, dapat mengikuti kemajuan teknologi dan memanfaatkan digital dalam ‎memasarkan produknya. Sehingga produk-produk lokal di daerah mampu menjangkau ‎pasar nasional maupun internasional.‎

‎“Langkah ini guna menumbuh kembangkan UMKM di Provinsi Bengkulu menuju ‎pasar Global yang cakupannya lebih luas. Selain kegiatan lainnya yang saling ‎menguntungkan untuk pembangunan ekosistem UMKM,” jelasnya.‎

Sementara itu, Direktur Utama PT. Rumah Indonesia Kita, Maulana Hasanuddin ‎menyampaikan PT. Rumah Indonesia Kita merupakan perusahaan yang bergerak di ‎bidang perdagangan umum yang saat ini mengelola pemasaran produk-produk Usaha ‎Mikro Kecil Menengah secara on-line dan off-line.‎ *(Adv)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed