oleh

Lebaran 2018, Momentum Pertahankan Kebersamaan

Berandang-Bengkulu. Idul Fitri 1 Syawal 1439H, Pemerintah Provinsi Bengkulu menggelar Sholat Id dan Khutbah Idul Fitri di Masjid Raya Baitul Izzah. Pelaksana tugas Gubernur Rohidin Mersyah saat sambutan menyampaikan, Idul Fitri hendaknya menjadi semangat meningkatkan kualitas kinerja.

Menurut Rohidin, Ramadhan juga membentuk kebiasaan dalam kebersamaan, kepedulian dan menjaga produktivitas kualitas kerja. Spirit tersebut, juga relevan untuk membangun Provinsi Bengkulu.

“Saya kira filosofi sapu lidi, bisa kita terapkan. Menyapu kemiskinan menyapu ketertinggalan haruslah tetap menjaga kebersamaan dan kepedulian,” ucap Rohidin, Jumat (15 Juni 2018).

Tak hanya itu, Rohidin juga meminta masyarakat untuk turut berdoa agar gubernur non aktif Ridwan Mukti diberikan kesehatan. Dirinya sempat menceritakan kondisi Ridwan Mukti yang saat ini tengah menjalani proses hukum.

Rohidin Open House di Balai Raya Semarak

Usai Sholat Id, Plt Gubernur juga menggelar open house di Balai Raya Semarak. Open House terbuka untuk umum dan seluruh masyarakat dipersilahkan hadir merayakan Idul fitri. Sebelum Sholat Jumat, masyarakat pun berduyun-duyun hadir termasuk beberapa pejabat.

“Kita Open House tidak khusus untuk pejabat ataupun kepala daerah. Untuk masyarakat umum seluruhnya bisa hadir. Nanti usai libur, kita akan gelar juga Halal Bihalal bersama seluruh kepala daerah dan juga tokoh masyarakat,” ujar Rohidin.

Rohidin bersama istri juga menyempatkan mendatangi tokoh-tokoh senior yang tinggal di Kota Bengkulu. Seperti mantan gubernur dan wakil gubernur pendahulu.

Plt Gubernur Mengikuti Sholat Ied di Masjid Raya Baitul Izzah
Jamaah Sholat Ied di Masjid Raya Baitul Izzah Kota Bengkulu
Kapolda Bengkulu Hadiri Open House di Balai Raya Semarak
Photo Bersama Kapolda Bengkulu Bersama Plt Gubernur saat Open House di Balai Raya Semarak
Plt Gubernur Melepas Mudik Bersama

(Adv/Humas Pemprov Bengkulu) Ap

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *