Berandang.com – Kepahiang, Pemerintah Desa (Pemdes) Limbur Lama Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang menggelar Musyawarah Desa (Musdes) terhadap Rencana Kegiatan Pembangunan (RKP) anggaran Dana Desa (DD) tahun 20223 mendatang dan Kepala Desa Fauzi Iskandar Optimis mempercantik desa tersebut. Musdes itu digelar langsung di di kantor pemerintah desa Limbur lama. Senin (17/10/2022).
Hadir Musdes RKP tersebut, Kepala Desa Limbur Lama, Fauzi Iskandar, LKAD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, PKK, Posyandu, Perwakilan Kecamatan dan Pendamping Desa.
Dalam Musdes tersebut, terlihat bahwa begitu banyak usulan masyarakat yang harus dibangun oleh Pemdes Limbur Lama pada tahun 2023 mendatang.
Seperti, mintak di bangun jalan usaha tani untuk Air bersih di usulkan oleh masyarakat sumur bor untuk mempercantik Desa usul gapura pembatasan desa adapun usulan Tim PKK mengusulkan untuk perlengkapan, alat kesinan kasidah (robbana ingin meminta alat seragam pakaian beserta robbana. Posyandu Desa memita pengadaan alat kesehatan.
Kepala Desa Limbur Lama, Fauzi Iskandar, merasa berterimakasih kepada masyarakat di Desa yang ia pimpin tersebut pada Musdes RKP tahun 2023 mendatang. Pasalnya, ia optimis menggunakan Dana Desa tersebut untuk membangun desa tersebut agar lebih maju, aman, dan tentra.
“Semoga apa yang masyarakat usulkan segera terwujud”, katanya pada wartawan Berandang.com dilokasi Musdes tersebut.
Ia berharap dengan adanya usulan itu, tim langsung segera mendata dan menkroscek apa yang diusulkann mamasyarakat itu sehingga nantinya tidak tumpang tindih pembangunan.
“Semoga juga dikepemimpinan saya ini semua usulan masyarakat akan terwujud”, harapnya. (UT)
Komentar