Berandang-Kepahiang. Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga kabupaten Kepahiang, prihatin dan turut berbela sungkawa atas terjadinya musibah banjir yang menimpa Propinsi Bengkulu. Dinas akan berupaya turut membantu melalui putri pariwisata. Dengan beranggotakan 25 putri akan menggalang (pengumpulan) dana, termasuk dinas pariwisata pemuda dan olah raga akan membantu keluarga kita, masyarakat yang terkena dampak banjir khususnya di kabupaten kepahiang.
Seperti disampaikan Plt. Kadis pariwisata pemuda dan olah raga, Nuriansyah, ST,MM, saat mengikuti apel siaga dan gelar peralatan lapangan kantor bupati (30/04/2019).
Nuriansyah mengatakan, dinas pariwisata melalui putri pariwisata akan membantu masyarakat yang terkena dampak banjir dengan kegiatan pengumpulan dana, di mulai esok hari di tempat-tempat yang strategis.
“Semoga lebih banyak para donator, untuk menyalurkan dan memberikan dana pada penggalang” ungkap Plt.,
beliau menambahkan, “semoga masyarakat yang terkena dampak dari musibah bencana segera pulih dan bisa melaksanakan aktivitas seperti hari-hari biasa dan Propinsi Bengkulu dijauhkan dari segala mara bahaya”, ujar Nuriansyah. *(UT)
Komentar