oleh

Ania Trisna: KPU Musirawas Akan Buktikan Integritas Kedepannya

-POLITIK-716 views

Berandang-Musirawas. Ania Trisna AD, SH, MH selaku komisioner Devisi Umum & Pengawasan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musirawas turut bicara dalam meluruskan beberapa pernyataan yang disampaikan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Menurut Ania, untuk tindak lanjutnya KPU akan membuktikan integritas kinerjanya kedepan.kamis, (24/01/2019).

Saat dikonfirmasi oleh awak media diruang kerjanya, sekira pukul 12.50 WIB, Ania selaku perwakilan dari pihak KPU  menjawab pernyataan  dari orasi  HMI tersebut.

“Tanpa adanya kesepakatan juga kami sudah membuat fakta integritas dan sesuai aturan kami juga tunduk  dengan UU No 7 tahun 2017, masalah persiapan untuk kedepannya ini, kita sudah melakukan pengrekrutan Relawan Demokrasi yang akan dilantik tanggal 28 nanti” ujar Ania.

Selain itu, untuk menjawab semua keraguan dari HMI karena tidak menandatangani hasil kesepakatan tersebut Ania juga menyampaikan alasannya secara tegas.

“Kita kan kolektif kolegia. Kita juga punya keputusan masing-masing, apabila kita melanggar, tanpa ada kesepakatan itu silahkan laporkan kita, saya tau tujuan adik-adik itu baik. Hanya saja saya tidak suka caranya, untuk masalah ini kan bisa kita rundingkan. kita kolektip kolegia serta masalah untuk fakta integritas yang di tandatangani ini kita ada 5. Harus kita diskusikan bersama tidak harus memberikan keputusan langsung” urai Ania di depan awak media.

Untuk harapan kedepannya, KPU harus menjalankan kinerja sesuai tugas dan fungsi dengan baik serta bertangung jawab dengan fakta integritas yang ada. Juga harus mentaati aturan sesuai UU No 7 tahun 2017.

Sebelumnya, sejumlah aktivis HMI mengadakan aksi damai didepan kantor KPU Kabupaten Musirawas dengan beberapa tuntutan. Namun, dari tiga kominsioner KPU, Ania tidak ikut tandatangan yang diinginkan oleh para perwakilan aksi. *(MJP)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *