oleh

HMI Gelar Aksi Damai di Kantor KPU Musirawas

-POLITIK-566 views

Berandang-Musirawas. Sekira pukul 11.00 wib di depan area perkantoran Komisi pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musirawas. Sejumlah mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Kota Lubuklinggau teriakkan beberapa tuntutan. Kamis, (24/01/-2019).

Aksi damai tersebut  di pimpin langsung oleh ketua umum HMI Sa’adillah muqsid serta kordinator lapangan Syaribudin, kordinator aksi Ade novan mizi, dan para anggota lainnya.

Adapun isi tuntutan dari pihak HMI meliputi beberapa poin di antaranya ; 1. mempertanyakan kesiapan KPU Kabupaten Musirawas dalam kesiapan pemilu. 2. Meminta KPU tunduk dan patuh terhadap Undang-Undang Pemilu No 7 tahun 2017,serta 3. Meragukan integritas KPU Kabupaten Musirawas.

Berlangsungnya aksi damai tersebut juga di kawal oleh beberapa anggota satuan kepolisian guna antisipasi hal yang tidak diinginkan. Para aksi dihadapi langsung oleh pihak KPU guna mendengarkan isi tuntutan tersebut.

“Untuk membuktikan integritas KPU Kabupaten Musirawas, kami meminta Fakta integritasnya yang sanggup di lakukan oleh KPU Musi rawas” ujar Ade.

“Kami juga meminta tanggapan dari ketua KPU dan pihak-pihak Komisionernya untuk menanggapi beberapa poin yang kami ajukan, serta kita sama-sama sepakati dan menjadi kesepakatan bersama dari 3 poin tuntutan tersebut” ujar Syaribudin menambahkan.

TIndak lanjut dari aksi damai ini, pihak KPU mengajak beberapa perwakilan HMI untuk bermusyawarah guna menanggapi beberapa tuntutan tersebut.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *