oleh

Bupati Kaur Didampingi Wakilnya Lepas 12 Siswa Berprestasi Program BJB

Berandang-kaur. Bupati Kaur Gusril Pausi, M. AP dan Wabup Yulis Suti Sutri, S. KM melepas 12 siswa-siswi peserta seleksi beasiswa Bintang Jemput Bintang (BJB). Dalam tahun kedelapan ini BJB sudah tiga yang lulus beasiswa di luar negeri yaitu dari Inggris dan Amerika, Sementara lima lainnya juga telah menyelesaikan pendidikan diberbagai universitas di Indonesia.

Dalam pelepasan siswa siswi BJB turut hadir, Sekda Kaur Nandar Munadi, Kadis Pendidikan Kaur Endy Yulizar serta para Kepala OPD dan Kepsek SMA dan SMK di Kaur dan Orang tua siswa juga hadir.

Bupati Kaur Gusril mengatakan sangat membutuhkan dukungan untuk melanjutkan program BJB ini. Walaupun SMA dan SMK sudah menjadi tanggung jawab Provinsi Bengkulu, Namun Pemkab Kaur tetap memprogramkan kegiatan BJB ini.

“Mulai tahun 2012 sudah 37 siswa-siswi Kaur yang sekolah gratis baik di luar maupun dalam negeri dan dalam negeri, Saya butuh dukungan untuk terus melanjutkan BJB yang sudah berjalan sejak Bupati Hermen Malik. Dan seleksi ini dilakukan jujur dan murni jadi harus dihadapi serius dan yang gugur harus tetap semangat dan jangan kecewa” Jelas Gusril.

Penyampaian perwakilan orang tua Marta Dinata. mendukung program bupati Kaur dan mendoakan agar BJB bisa terus berlanjut ke depannya. kami semua wali murid mendukung program pemerintah termasuk BJB, berharap agar anak anak kami ini bisa sukses ke depannya, ungkap Marta Dinata.

12 siswa yang berhasil lolos seleksi BJB yang akan berangkat ke Bandung terdiri dari SMAN 10 Pentagon 4 orang . Sementara dua siswa dari SMAN 1 Kaur, SMAN 5 Kaur, MAN Kaur. SMKN 1 Kaur, SMAN 4 Kaur dan SMAN 2 Kaur.

*(ADV/MD)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *