oleh

Pelaksanaan USBN SD, UNBK SMP di Kabupaten Kepahiang Berjalan Baik

Berandang-Kepahiang. Pelaksanaan ujian sekolah berbasis nasional SD, Sekabupaten kepahiang yang telah dilaksanakan pada tgl 22 hingga 24 april. Demikian juga peserta ujian nasional yang berbasis komputer dan ujian nasional kertas yang dilaksanakan pada tgl 22 hingga 25 april 2019 berlangsung lancar.

Disampaikan kabid pembinaan pendidikan dasar, Nining Faweli Pasju, MM di ruang kerjanya, “Pada tahun ajaran 2019, peserta ujian nasional untuk SD, sekabupaten kepahiang berjumlah 2.445 siswa siswi. Sedangkan peserta UNBK, berjumlah 17 SMP dan sisanya melaksanakan ujian nasional berbasis kertas pensil (UNKP). Total peserta yang mengikuti baik UNBK_UNKP, berjumlah 2.569”, ungkap Nining selaku kabid Pembinaan Pendidikan Dasar.

Terpisah, kepala dinas pendidikan dan kebudayaan DR Hartono, M.Pd mengatakan “Selama pelaksanaan USBN, UNBK, dan UNKP, dinas pendidikan dan kebudayaan dibantu oleh pihak polres kepahiang dalam hal pengamanan selama dilaksanakannya ujian nasional” tuturnya.

Kadis melanjutkan, pengumumam hasil USBN (kelulusan) untuk sekolah dasar jatuh pada tanggal 12 juni 2019, sedangkan pengumuman kelulusan tingkat SMP diumumkan pada tgl 29 mei 2019,” jelas Hartono.

Hartono menyampaikan, “dengan rampungnya penyelenggaraan USBN, SD, SMP, saya mengharapkan semoga tidak ada ujian nasional (UN) susulan, terima kasih kepada semua pihak telah sukses melaksanakan ujian dengan baik dan kedepannya saya berharap seluruh sekolah SMP sekabupaten kepahiang dapat menerapkan UNBK.” harapnya. *(UT)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *