oleh

Kepsek SMP 2 Kepahiang Targetkan Bangunan Gedung Baru Pacu Motivasi Belajar Siswa

Berandang-Kepahiang. Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMP N) 02 Kepahiang dapat menikmati prasarana gedung baru. Bangunan tersebut baru selesai dibangun pada tahun 2018 dan sudah dapat fungsikan untuk kegiatan proses belajar mengajar.

Saat ditemui diruang kerjanya, Edi Suwanto, SE., M.Pd, Kepala Sekolah (Kepsek) SMP N 02 Kepahiang menjelaskan, pihak sekolah mendapatkan bantuan gedung ruang serbaguna, laboratorium komputer, musholla, ruang kantor dan perpustakaan. Bangunan tersebut jelasnya, bersumber dari anggaran pengeluaran belanja negara (APBN) block grand tahun 2018. Pemerintah pusat mengucurkan dana sebesar 800 juta.

“Alhamdulilah bangunan tersebut sudah dapat digunakan. Saat ini fasilitas gedung tersebut masih dalam proses pemeliharaan. Adapun sumber pembiayaan dari block grand APBN senilai 800 juta”, jelas Kepsek Edi dengan ramah.

Edi selaku kepala sekolah berharap, dengan bangunan gedung ini mampu memacu motivasi guru dan siswa untuk meningkatkan kualitas pendidikan yang lebih baik. Ia (Edi) tak ingin pembangunan gedung tersebut tak diiringi dengan semangat belajar siswa.

Lanjut ditambahkan Edi, ia menilai bangunan tersebut dibangun sesuai spesifikasi dan sudah digunakan sesuai peruntukan dari perencanaan awal. Ia pun berharap agar masyarakat ikut serta dalam pengawasan agar pembangunan terlaksana dengan baik. *(UT)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *